Menu

Mode Gelap
Wakil Bupati OKU Selatan Hadiri Peringatan Isra Mi’raj, Ajak Masyarakat Perkuat Iman dan Kebersamaan Wakil Bupati OKU Selatan Tinjau Sumber Mata Air Jernih di Sindang Danau untuk Kembangkan Air Minum Kemasan Daerah Bupati Abusama Tinjau Persiapan Tabligh Akbar HUT ke-22 OKU Selatan Pastikan Acara Berjalan Lancar Tabligh Akbar Memperingati HUT ke-22, Pemkab OKU Selatan Hadirkan Ustadz Dr. H. Das’ad Latif, Ph.D Bupati OKU Selatan Dukung Penuh Pelaksanaan Temu Karya Karang Taruna 2026 sebagai Wahana Penguatan Peran Pemuda Tipu Banyak Pangkalan, Distributor LPG 3 Kg PT Putra Balkom Raya Dilaporkan ke Polisi

Daerah

Atlet Angkat Besi OKU Selatan Marta Lena Sumbang 3 Emas

badge-check


					Atlet Angkat Besi OKU Selatan Marta Lena Sumbang 3 Emas Perbesar

Muaraduaekspres.com – Kabar menggembirakan datang dari arena Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Sumatera Selatan ke-XV Tahun 2025 di Kabupaten Musi Banyuasin. Kontingen OKU Selatan berhasil meraih tiga medali emas pertama melalui cabang olahraga Angkat Besi, Sabtu (18/10/2025).

Ketiga medali emas tersebut dipersembahkan oleh atlet putri “Marta Lena”, yang tampil gemilang di kelasnya. Marta sukses mencatatkan angkatan terbaik 60 kg pada nomor Snatch, 65 kg pada nomor Clean and Jerk, dan total angkatan 125 kg, yang sekaligus memastikan dirinya menjadi juara pertama di kategori tersebut.

Prestasi ini menjadi torehan awal yang membanggakan bagi “Kontingen OKU Selatan, yang baru saja dilepas secara resmi oleh Pemerintah Kabupaten OKU Selatan sehari sebelumnya untuk berlaga di Porprov XV Sumsel 2025.

Plt. Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) sekaligus Ketua Kontingen OKU Selatan, Reza Fahlevi, S.Pd., M.M, menyampaikan rasa syukur dan apresiasi atas pencapaian tersebut.
“Alhamdulillah, tiga emas pertama ini menjadi awal yang luar biasa bagi OKU Selatan. Terima kasih atas perjuangan dan dedikasi atlet serta pelatih. Semoga ini menjadi penyemangat bagi cabang olahraga lainnya untuk terus berprestasi,” ujarnya.

Sementara itu, Bupati OKU Selatan,  Abusama, S.H, yang ahdir sekaligus mengalungkan mendali emas kepada atlet OKU Selatan mengungkapkan rasa bangganya.
“Prestasi ini membuktikan bahwa atlet OKU Selatan mampu bersaing di tingkat provinsi. Kami berharap hasil ini dapat terus berlanjut di cabang-cabang olahraga lain,” katanya.

Dengan hasil gemilang ini, OKU Selatan resmi membuka perolehan medali emas di ajang Porprov Sumatera Selatan ke-XV, sekaligus memperkuat semangat seluruh kontingen untuk terus berjuang mengharumkan nama daerah. (**)

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Wakil Bupati OKU Selatan Hadiri Peringatan Isra Mi’raj, Ajak Masyarakat Perkuat Iman dan Kebersamaan

14 Januari 2026 - 12:35

Wakil Bupati OKU Selatan Tinjau Sumber Mata Air Jernih di Sindang Danau untuk Kembangkan Air Minum Kemasan Daerah

14 Januari 2026 - 12:27

Bupati Abusama Tinjau Persiapan Tabligh Akbar HUT ke-22 OKU Selatan Pastikan Acara Berjalan Lancar

14 Januari 2026 - 12:22

Tabligh Akbar Memperingati HUT ke-22, Pemkab OKU Selatan Hadirkan Ustadz Dr. H. Das’ad Latif, Ph.D

13 Januari 2026 - 06:30

Bupati OKU Selatan Dukung Penuh Pelaksanaan Temu Karya Karang Taruna 2026 sebagai Wahana Penguatan Peran Pemuda

13 Januari 2026 - 06:22

Trending di Daerah